Makanan Nusantara asli Lombok ini jelas menggoda lidah, Setelah di ungkep dengan bumbu yang khas, daging ayam kemudian dibakar dengan sisa bumbu ungkep, sehingga menciptakan tekstur daging yang empuk dan rasa gurih pedas.
Eits, walaupun katanya kurang pas kalau gak makan ayam taliwang ke kota Lombok langsung, keluarga Maspion tetep bisa menikmati lezatnya ayam taliwang asli Lombok dong, nih chefmin kasih resepnya. Eh, Keluarga Maspion ada yang dari lombok gak nih?
Bahan-Bahan:
- 500 gr Ayam Potong.
- 3 lembar Daun Jeruk.
- 2 batang Serai.
- 50 gram Gula Merah.
- 350 ml Santan.
- Secukupnya Garam.
Bumbu Halus:
- 10 siung Bawang Merah.
- 4 siung Bawang Putih.
- 5 btr Kemiri, Sangrai.
- 2 ruas Kencur.
- 2 buah Cabai Merah Besar.
- 1 sachet Terasi Instan.
Langkah Memasak:
- Haluskan bumbu halus lalu panaskan minyak dalam MASPION Puro Furaipan, Tumis bumbu halus bersama, serai, daun jeruk, gula merah dan garam. Tumis sampai wangi.
- Masukkan santan, aduk sebentar lalu masukkan ayam. Masak sampai bumbu mengental.
- Siapkan panggangan MASPION Crystal Oven dari @logamjawa, panggang ayam kemudian olesi dengan sisa bumbu ungkep. Setelah beberapa menit, balik ayam olesi dengan bumbu lagi. Tunggu sampai ayam matang. Yuhuuuu, ayam taliwang super empuk sudah siap dihidangkan.
- Panggangan Maspion Crystal Oven dari @logamjawa terbuat dari bahan besi baja yang tahan panas dengan finishing lapisan enamel yang kuat bahkan sampe suhu 300°C. Penggunaannya cukup di taruh di atas kompor gas. Proses memanggang menggunakan panggangan ini memang membutuhkan waktu yang lebih lama, akan tetapi daging yang dipanggang akan menjadi lebih empuk dan lembut. Panggangan Maspion emang gak ada duanya deh.
BTW, Tools panggangan emang lengkap dari @maxim.id, ada pencepit, olesan dll. Buat bumbu nya tadi chefmin selalu pakai pelumat dari @maspionelectronics doong. Tajamnya awet meskipun chefmin pakai setiap hari.